Detail Berita
Pemko Medan Memfasilitasi Pihak PDAM Dengan BBPJN Dalam Penanganan Jlan Rusak di Jalan Letda Sujono

Pemko Medan Memfasilitasi Pihak PDAM Dengan BBPJN Dalam Penanganan Jlan Rusak di Jalan Letda Sujono

Rabu, 09 Juli 2025, 16:35:45 | Dibaca: 56


Menindak lanjutin informasi adanya keluhan warga terkait laporan jalan rusak di Jalan Letda Sujono, simpang Selamat Kataren Kecamatan Medan Tembung, Dinas SDABMBK gerak cepat untuk melakukan peninjauan di lokasi tersebut pada, Senin (28/4).

Didampingi oleh KAUPT Medan Timur, Kabid Bina Konstruksi, Bapak Fakhrul mewaliki Plt. Kadis SDABMBK meninjau langsung lokasi yang dilaporankan.

Setelah dilakukannya peninjauan, pemerintah Kota Medan memberikan fasilitas BBPJN pada lokasi tersebut. Dengan adanya BBPJN ini diharapkan dapat membantu pihak PDAM dalam penanganan pada jalan yang rusak.

Besar harapan dengan adanya BBPJN ini dapat meminimalisir keresahan masyarakat sehingga laju mobilitas tetap terjaga.


#MedanUntukSemua #PemkoMedan #DinasSDABMBKKotaMedan